Minggu, 22 November 2009

Hmmmm……CINTA adalah 5 huruf yang bergabung menjadi satu kata yang susah untuk di terjemahkan, karena banyak hal yang terjadi dengan kata itu.

Cinta adalah sebuah perasaan yang ingin membagi bersama atau sebuah perasaan afeksi terhadap seseorang.

Cinta adalah sebuah aksi atau kegiatan aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan diri, empati, perhatian, memberikan kasih sayang, membantu menuruti perkataan, mengikuti, patuh dan mau melakukan apapun yang diinginkan objek tersebut.


Sebenarnya tidak susah untuk mengenal cinta, yang susah adalah bagaimana kita memulai untuk mencintai seseorang. Cinta adalah suatu misteri yang mustahil untuk diterjemahkan. Meski mustahil namun anugerahnya sangat terasa bagi kita yang mencintai.

Sejak di dalam rahim sebenarnya kita sudah dikenalkan pada cinta. Yaitu bagaimana cinta orang tua pada anaknya. Cinta nenek pada cucunya. Dan cinta lain-lainya. Namun ketika dewasa akan sangat susah untuk membedakan cinta kita pada keluarga dan seseorang. Yang kita tahu hanya perasaan yang tidak sewajarnya seperti kita kepada keluarga, perasaan selalu ingin menatapnya, dekat dengannya, berbincang dengannya, mendengar kabarnya, membantunya, menghiburnya, pokoknya hidup selalu ingin disampingnya. (hehehe).

Jika benar kita mencintai seseorang, selalu banyak kesempatan untuk bisa dekat dengannya, namun yang tidak pernah kita ketahui adalah bagaimana cara untuk dapat memulai segala sesuatunya. Jika memang kita tulus maka apapun yang kita inginkan pasti terjadi, hal ini sudah terbukti.

Yang aku tahu cinta itu perasaan saling melindungi, menyanyangi, menjaga dan melengkapi. Banyak cinta yang berakhir karena suatu alasan “berbeda pendapat/paham”. Menurut ku cinta itu tidak bermakna klo semuanya harus selalu sama, selalu menuruti, selalu berubah demi orang yang kita cintai. Ini hanya akan membawa kita jauh dari siapa kita sebenarnya. Jika memang saling mencintai jangan biarkan kita berubah untuknya,sebaliknya kita harus terima apa adanya.


Cinta itu sesuatu yang sederhana. Sesuatu dimana kita hanya selalu ingin tahu bagaimana sih perasaan orang itu sebenarnya, dan bagaimana kita mengungkapkannya. Cinta itu membuat diri kita dewasa dan menghargai serta mengerti betapa pentingnya hidup kita bagi seseorang dan hidup orang bagi kita. Pokoknya cinta itu berjuta rasanya… (haha)

Satu hal yang menyakitkan tentang cinta adalah saat kita memendam rasa cinta itu sendiri. Hal ini selalu membuat kita berpikir tapi kosong, tidur tak nyenyak, makan tak kenyang, aktivitas kacau, nyanyi mellow….

Hahaha yang paling keliatan adalah perkataanya berubah jadi lebay J


Kamu tidak akan pernah tahu bila kamu akan jatuh cinta. Namun apabila sampai saatnya itu, raihlah dengan kedua tanganmu dan jangan biarkan dia pergi dengan sejuta rasa tanda Tanya dihatinya.

Cinta bukanlah kata murah dan lumrah dituturkan dari mulut ke mulut tetapi cinta adalah anugerah Tuhan yang indah dan suci jika manusia dapat menilai kesuciannya.


Hanya diperlukan waktu semenit untuk menafsir seseorang
Sejam untuk menyukai seseorang, dan
Sehari untuk mencintai seseorang, tetapi
Diperlukan waktu seumur hidup untuk melupakan seseorang…

(seperti lirik punya Charlie ST 12 itu lho…)


Kata seorang pujangga :

Cinta letaknya di hati, meskipun tersembunyi namun getarannya jelas sekali. Ia mampu mempengaruhi pikiran sekaligus mengendalikan tindakan kita sehingga kadangkala kita melakukan hal terbodoh tanpa kita sadari…

Cinta dimulai dengan senyuman, tumbuh dengan dekapan dan seringkali berakhir dengan air mata…


Bener banget tuh pujangga, soo jangan sia-siakan orang yang ada di depan mata kalo mank lo suka sama dia, langsung katakan… hehe… (kalo g bisa ya kasi perhatian ja cukup, ksi hadiah juga boleh, hehe dasar matre…)


50 tanda seseorang terkena bahkan tertular virus cinta…. (lupa baca dari mana nich… jadi yang merasa pernah nulis, maaf ya kalau saya tidak izin dulu, hehe "piss")

  1. Kamu melihat ada sesuatu yang berbeda dalam diri dia yang menarik untuk ditelusuri
  2. Merasa ada sesuatu yang menggelitik dari dalam diri kita
  3. Suka senyum-senyum atau ketawa-ketawa sendiri nggak jelas
  4. Suka curi-curi pandang ke arah target
  5. Kalo dia lagi ngeliat ke arah kita, jantung rasanya kayak mau copot
  6. Salah tingkah di depan dia
  7. Nggak sadar suka mempermalukan diri sendiri
  8. Berkeliaran di dekat dia terusss
  9. Suka ngelamun
  10. Mengkhayal yang indah-indah tentang kamu dan dia
  11. Nggak nafsu makan
  12. Mendadak jadi insomnia alias susah tidur
  13. Isi diarymu seputar dia, dia, dia, diaaaaa terusss
  14. Sering dengerin lagu mellow yang liriknya about love melulu
  15. Jadi care sama penampilan dan berusaha tampil keren terus di depan dia
  16. Seneng banget ngira-ngira lewat ramalan bintang
  17. Bentar-bentar ngaca
  18. Nyari tahu segalanya tentang dia, termasuk no telpon neneknya
  19. Deketin sobatnya, buka akses langsung ke dia
  20. Diam-2 motret dia pake HP terus kamu jadiin wallpaper
  21. Hobi nulis-2 namanya di setiap lahan kosong yang bisa kamu coretin
  22. Pelototin foto dia terusss
  23. Jadi ja’im berat kalo di deket dia
  24. Badan semerbak mewangi sana sini tralala trilili
  25. Kalo dia negur, rasanya kayak kesetrum
  26. Bela-belain bangun pagi buat bikin bekal untuk dikasih ke dia
  27. Nyimpenin sms dari dia
  28. Setia nunggu dia nelpon meskipun dia nggak janji mau nelpon
  29. Sok jual mahal kalo dideketin, tapi kalo dia nggak ada kelabakan sendiri
  30. Meng-iya kan apapun maunya dia, biarpun kamunya nggak suka
  31. Bilangnya Cuma nganggep temen, padahal mau kesengsem berat
  32. Pusing mikirin cara gimana ngajak dia nonton setelah sengaja beli tiket dua
  33. Rela nyisihin uang jajan untuk beli hadiah ulang tahun dia
  34. Nyari kartu valentine paling romantis buat dia
  35. Selalu memuji segala hal tentang dia
  36. Beli buku-buku psikologi tentang cinta dan dipraktekin satu-satu
  37. Satu senyuman dari dia bikin kamu mengira-ngira seribu maknanya
  38. Rajin sms-in kabar dia
  39. Pura-pura minjem buku padahal kita nggak perlu buku itu
  40. Minjemin CD terbaru supaya kamu ada alasan buat ke rumah dia ngambil CD
  41. Pas ketemu mata sama dia, muka serasa jadi kayak kepiting rebus
  42. Mati-matian nyari topik supaya obrolanmu nggak bisa basi kalo lagi sama dia
  43. Mencatat semua tanggal ketemuan, isi obrolan, dan resume-nya di diary
  44. Menyukai hal-hal yang dia sukai
  45. Jadi teman yang baik dan penuh perhatian saat dia lagi punya masalah
  46. Nggak mempedulikan apapun kekurangan dia
  47. Nggak bisa ngelupain dia sekalipun dia udah ngecewain berat
  48. Bener-bener sedih kalo dia lagi nggak ada
  49. Jadi anak paling rajin yang pernah dia temui
  50. Saat baca artikel ini, kamu jadi teringat pada seseorang. Pertanda kamu bener-bener lagi jatuh cinta!!!

apakah sudah tahu jawabannya kalau kamu memang sedang falling in love..... hehe
buruan tunjukkan rasa cinta mu itu jangan nunggu valentine's day bro....... hehe

0 komentar:

Posting Komentar